Sabtu, 26 Januari 2013

Jangan Sotoy...!

Jangan Sotoy...!

Bismillah..
Dengan menyebut Asma Allah سبحانه وتعالى  saya memulai tulisan ini dengan mengharap rahmat dan redha Allah سبحانه وتعالى
Alhamdulillah segala puji hanya milik Allah سبحانه وتعالى  atas segala ni’mat yang Allah سبحانه وتعالى  karuniakan kepada kita, shalawat serta salam semoga tercurah kepada Nabi kita Muhammad صلى الله عليه وسلم    dan keluarga Beliau, para shahabat, serta ummatnya yang senantiasa selalu mengikuti sunnah-sunnahnya dengan baik.
Sengaja saya menulis risalah ini dengan judul “Jangan Sotoy...!” sekedar mengingatkan diri saya sendiri dan saudara-saudara saya yang berkesempatan membaca tulisan saya ini, mengingat betapa pentingnya untuk kita bahas, dalam rangka untuk saling memberikan wasiat.
Saya tertarik menulis risalah ini berawal dari sebuah kalimat yang berbunyi “Saya Tidak Tau”
Sebuah kalimat yang sangat berat diucapkan oleh seseorang yang cinta popularitas atau mungkin juga orang bodoh tapi sok tau alias merasa pintar, ketika ditanya tentang suatu permasalahan kemudian ia berusaha menjawab dengan kebodohannya, dan malu untuk mengakui ketidak tauannya dengan berkata “Saya Tidak Tau”, namun dia berusaha menutupi kebodohan dengan kebodohan, memaksakan diri untuk menjawab pertanyaan yang diajukan kepadanya (padahal tidak mengetahui ilmunya)